JabodetabekParlemen

Kenang Program Revolusi Putih, Hamzah Apresiasi Peresmian SPPG  di Tapos

×

Kenang Program Revolusi Putih, Hamzah Apresiasi Peresmian SPPG  di Tapos

Sebarkan artikel ini

Halaman.co.id |Depok – Politisi Gerindra Kota Depok, Hamzah mengimbau Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Kota Depok mematuhi Standar Operasional yang yang berlaku.

Hamzah mengatakan dukungannya terhadap berdirinya dapur gizi nasional di Tapos yang berguna untuk pemenuhan gizi para pelajar.

“Kami sangat mendukung program ini, termasuk dukungan dari Bapak Wali Kota. Apa pun ceritanya, hari ini saya batalkan janji lain karena ini lebih penting. Mencerdaskan dan menguatkan anak bangsa adalah cita-cita mulia,” kata Hamzah kemarin, (27/11/2025).

Hamzah juga mengenang program revolusi putih, di mana susu gratis dibagikan kepada anak-anak sebagai upaya pemenuhan gizi. Menurutnya, asupan gizi sejak usai dini mulai dari PAUD, SD, SMP hingga SMA merupakan fondasi penting untuk mencetak generasi emas. Hamzah memberikan sejumlah masukan terkait pengelolaan dapur.

“Kebersihan adalah kunci Utama karena menyangkut makanan. Tangan yang bekerja harus Bersih dan SOP harus dipatuhi dengan ketat. Ini akan menjadi sorotan Utama, terutama soal dapur dan kualitas makanan,” tegasnya.

Dia menyoroti perlunya penataan tempat penyimpanan yang lebih rapi dan Lengkap, terlebih saat ini sudah tersedia sekitar 65 dapur MBG di Kota Depok.

“Jika semuanya Lengkap, tempat pengantaran makanan untuk anak-anak harus tertata dengan baik. Jangan sampai terkesan berantakan,” ungkapnya.

Di Lokasi sama, Kepala Dapur SPPG Tapos, M. Robby H menegaskana komitmennya untuk Menjaga kualitas gizi makanan bagi penerima manfaat program Makanan Bergizi Gratis (MBG).

Robby mengatakan pembangunan dapur SPPG Tapos berlangsung selama 45 hari, mulai dari komitmen hingga penandatanganan SK. Setelahnya, tim memiliki waktu sekitar dua bulan untuk persiapan operasional.

“Saat ini kami memiliki 43 karyawan, dan semuanya merupakan warga lokal,” Katanya.

BACA JUGA  Kata Praktisi Hukum Andi Tatang Supriyadi Soal Polemik SDN Utan Jaya Cipayung

Ditegaskan, Dalam pemilihan supplier, pihaknya memiliki bahwa standar kualitas. Seluruh chef yang bertugas telah bersertifikat BNSP, Sementara proses pengolahan makanan diawasi langsung oleh ahli gizi.

“Kami sangat selektif. Semua bahan baku ditimbang dan dicek ulang untuk memastikan kualitasnya,” jelasnya.

Seluruh chef yang bertugas telah bersertifikat BNSP, Sementara proses pengolahan makanan diawasi langsung oleh ahli gizi.

“Mulai dari persiapan hingga penguraian, semuanya diawasi agar kualitas gizi tetap terjamin bagi para penerima manfaat,” tegasnya.

Dia berharap keberadaan dapur SPPG Tapos dapat memberi manfaat ganda bagi warga Cimpaeun dan sekitarnya.

“Kami berharap program ini menambah penghasilan warga yang bekerja di dapur, dan dapat menyediakan makanan bergizi gratis untuk PAUD dan TK yang belum tercover dapur lain,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *