Tak Berkategori

Dewa 19 Takkan Ada Tanpa Andra Ramadhan, Sang Gitaris Sekaligus Hitmaker Ulung

×

Dewa 19 Takkan Ada Tanpa Andra Ramadhan, Sang Gitaris Sekaligus Hitmaker Ulung

Sebarkan artikel ini

Halaman.co.id |Jakarta – Ahmad Dhani, sosok di balik kejayaan Dewa 19, secara lantang menyatakan bahwa eksistensi band legendaris ini tak akan mungkin tercipta tanpa kehadiran Andra Ramadhan. Pernyataan tersebut ia ungkapkan dalam sebuah wawancara eksklusif di kanal YouTube Authenticity ID pada Jumat (13/6/2025), dan langsung mencuri perhatian publik.

“Andra itu bukan cuma gitaris, dia juga pencipta lagu yang luar biasa. Enggak ada Dewa 19 kalau enggak ada Andra,” tegas Dhani, tanpa ragu.

Dhani mengungkap bahwa Dewa 19 memang sejak awal dirancang sebagai band pop rock yang harus memiliki elemen solo gitar dalam setiap lagunya. Dan di sanalah Andra memainkan peran penting. Karakter permainan gitarnya yang khas telah menjadi napas dari banyak lagu Dewa 19.

Namun kehebatan Andra tak berhenti pada senar gitar. Ia juga merupakan otak kreatif di balik beberapa lagu hits Dewa 19 yang tak lekang oleh waktu. Dhani menyebut, “Separuh Nafas itu bukan lagu saya, itu lagunya Andra. Dia juga hitmaker di Dewa 19.”

Tak hanya Separuh Nafas, lagu-lagu seperti Satu Hati, Air Mata, dan Aku Milikmu juga lahir dari tangan dingin Andra Ramadhan. Inilah bukti nyata bahwa Andra tak hanya jago memainkan gitar, tapi juga piawai merangkai melodi dan lirik yang menyentuh hati jutaan pendengar.

Kedekatan antara Dhani dan Andra bukanlah sesuatu yang instan. Mereka telah menjalin persahabatan sejak duduk di bangku SMP. “Pas kelas dua SMP, kami sekelas. Dari situ mulai kenal dan nge-band bareng,” ujar Andra dalam wawancara terpisah di kanal YouTube Vindes.

Kebersamaan mereka pun berlanjut bersama dua personel awal Dewa 19: Wawan Juniarso dan mendiang Erwin Prasetya. Vokalis Ari Lasso kemudian bergabung saat mereka memasuki masa SMA, menyempurnakan formasi awal band yang kelak menjadi ikon musik Indonesia.

BACA JUGA  Siaga Kelistrikan, PLN Sukseskan Rangkaian HUT ke-78 RI dengan Kualitas Listrik Terbaik

Kesaksian Ahmad Dhani ini semakin mengukuhkan peran krusial Andra Ramadhan dalam perjalanan panjang Dewa 19. Ia bukan sekadar pendamping, melainkan fondasi utama dari sebuah band yang telah menemani perjalanan musikal bangsa selama puluhan tahun.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *